Wisata Teluk Ekas Lombok, Surga Kecil di Provinsi Nusa Tenggara Barat

Daftar Isi

Travelling-Mendamaikan-Diri-di-Teluk-Ekas-Lombok
Travelling Mendamaikan Diri di Teluk Ekas Lombok


SwaraRiau.com, Pariwisata -- berwisata tak selalu berhubungan dengan sebuah keramaian, bisa saja mendamaikan diri dalam keheningan suasana indah disuatu wilayah. 

 

Nah, jika tujuan travelling kali ini adalah untuk menikmati sebuah keheningan indahnya alam maka Teluk Ekas Lombok adalah jawabannya.



KawasanTeluk Ekas adalah salah satu spot travelling yang sangat mendamaikan hati dan fikiran kamu dari kejenuhan yang melanda. 


Tempat ini sangat tenang dan terasa damai, duduk bersama nelayan hingga menikmati suasana indahnya teluk Ekas Lombok.



Tak kalah dengan spot travelling lainnya, Teluk Ekas Lombok juga memiliki hamparan pasir putih yang indah dan berkilau disepanjang pesisir pantai.selain itu juga terdapat pantai-pantai yang indah dengan suasana laut yang tenang berbalut gradiasi warna air laut yang indah. 

 

Di sekitaran Teluk Ekas juga terdapat pantai nan eksotis seperti Pantai Sawung, Pantai Planet, Pantai Batunampar, Pantai Surga dan sebagainya.

Travelling-Mendamaikan-Diri-di-Teluk-Ekas-Lombok
Wisata Teluk Ekas Lombok,  Surga Kecil di Provinsi Nusa Tenggara Barat

 

Pada kawasan yang ada di sisi sebelah Timur terdapat dinding tebing karang nan megah. Sedangkan di sebelah Utara Anda bisa melihat titik tertinggi di Pulau Lombok, yaitu Gunung Rinjani yang megah.



So, perpaduan keindahan ini akan memikat hati kamu untuk terus menikmati indahnya teluk Ekas Lombok. Secara administrasi Teluk Ekas berada di Desa Ekas, Kecamatan Jero Waru, Lombok Timur.



Ada beberapa aktifitas yang dapat kamu lakukan selama berada di Teluk Ekas Lombok, mulai dari snorkling, berenang hingga memancing ikan. 

 

Oh iya, jika kamu pecinta snorkling maka ada baiknya kamu membawa sendiri peralatan kamu menuju Teluk Ekas ini, karena disini tidak tersedia fasilitas penyewaan peralatan untuk snorkling. 

 

So persiapkan segalanya!



Nah, jika tujuan kamu kali ini adala Teluk Ekas Lombok maka kamu akan melihat sekitaran 50 rumah-rumah kecil yang terapung dilautan, mereka adalah nelayanyang menangkar ikan jenis kerapu dan udang. Ikan jenis ini tergolong ikan yang bernilai jual tinggi. Ikan dan udang-udang ini di jual langsung ke Bali.

Travelling-Mendamaikan-Diri-di-Teluk-Ekas-Lombok
Travelling Mendamaikan Diri di Teluk Ekas Lombok  


Di kawasan Teluk Ekas juga terdapat sebuah danau air asing yang merupakan tempat pembuatan garam secara tradisional oleh masyarakat sekitar kawasan Teluk Ekas Lombok. 

 

Jika kamu penasaran maka bisa langsung ikut aktivitas para pembuat garam tersebut. Kalau yang satu ini kamu bisa sambil ikut berproses langsung dalam pembuatan Garam, huuu..

 

Danau tempat mereka membuat garam ini dikelilingi oleh hutan bakau yang indah. Keberadaan Danau tersebut berada di sepanjang kawasan Jerowaru Lauk, yang dikelilingi oleh hutan bakau.



Untuk jarak Teluk Ekas sendiri lumayan jauh dari Kota Mataram, sekitaran 75 Kilometer sebelah Tenggara Kota Mataram. 

 

Dari Kota Mataram, Anda bisa menempuh jalur dari Mataram menuju ke kawasan Cakranegara, lalu lanjut lagi ke Kediri, Praya, Mujur, Ganti, Keruak-Jerowaru, Ekas.



So itu sekilas tentang Teluk Ekas Lombok, sebelum berangkat maka silahkan saiakan uang dalam bentuk cas secukupnya, hal ini dikarenakan di kawasan Pantai Ekas tidak terdapat fasilitas lokasi ATM terdekat. 

 

Lumayan jauh sich...