Cara Ganti Nomor HP Penerima Kode OTP Internet Banking BRI (IB BRI) yang Sudah Tidak Aktif

Daftar Isi
Cara Ganti Nomor HP Penerima Kode OTP Internet Banking BRI
Cara Ganti Nomor HP Penerima Kode OTP Internet Banking BRI

 

Bagaimana Cara Ganti Nomor HP Penerima Kode OTP Internet Banking BRI (IB BRI) yang Sudah Tidak Aktif

Swarariau.com, Finance -- Seiring pergantian zaman, perkembangan teknologi semakin tak terbendung. Penggunaan teknologi yang sebenarnya semakin memudahkan kita dalam melakukan aktivitas sehari-hari malah terkadang sering membingungkan.

Misalnya,

Dulu, ketika kamu ingin melakukan transaksi perbankan maka kamu harus pergi ke Bank tersebut, ambil nomor antrian dan menunggu giliran atrian kamu.

Tentu ini sesuatu yang menyebalkan dengan menunggu duduk hingga sampai pada antrian tersebut.

Benar nngak?

Itulah yang admin lakukan sewaktu ingin mengirimkan sejumlah uang kepada adik yang sedang berkuliah di luar kota.

Can you imagine, jika kamu melakukan berbarengan dengan pencairan gaji pegawai negeri atau ada pencairan bantuan pemerintah?

Seperti itulah gambarannya!

Namun, hal tersebut sedikit mulai bergeser ke arah yang lebih memudahkan kita dalam melakukan transaksi keuangan perbankan. Cukup berbekal smarphone dan kuota Internet maka kamu bisa melakukannya sambil masak didapur!

...Itulah Mobile Banking BRI,

Bagaimana sih bang cara buat Mobile Banking BRI ini? 

 

Nah, jika kamu ingin mendaftar mBanking BRI ini maka bisa baca 4 Cara Daftar Mobile Banking BRI Serta Aktifasi M-Banking BRI dengan Mudah, ikuti beberapa langkah yang admin sudah jelaskan pada artikel tersebut.

So,

Kali ini kita tidak akan mengulas lagi cara membuat Mobile Banking di BRI, karena sudah dijelaska pada artikel itu.

Fokus kita akan pada cara ganti nomor HP menerima kode OTP BRI Internet Banking karena hilang, bagaimana caranya?

Jadi,

Pada Mobile Banking itu ada istilah Kode OTP, apa itu?

Coba kalian ingat lagi di awal pembuatan Mobile Banking BRI ini, pasti ada memasukkan Nomor HP sebagai penerima mToken.

Karena untuk bisa para nasabah menikmati fitur transaksi finansial maka mereka juga harus melakukan aktivasi transaksi finansial dengan mendaftarkan nomor telepon sebagai penerima kode mToken atau biasa juga disebut sebagai kode OTP (One Time Password)

Itulah yang disebut dengan Kode OTP atau One Time Password!

Permasalahanya,

Bagaimana jika nomor HP yang didaftarkan hilang? Tentu nasabah tidak akan bisa menerima Kode mToken atau Kode OTP tersebut. Ini akan membuat nasabah tidak bisa menggunakan Mobile Banking BRI itu.

Solusi awal yang harus dilakukan adalah melakukan pemblokiran sementara dengan nomor tersebut dengan menghubungi customer service operator telekomunikasi yang digunakan.

Nah,

Setelah itu barulah melakukan penggantian nomor telepon baru bisa di kantor cabang Bank BRI terdekat caranya juga sangat mudah cukup bahwa dokumen buku tabungan apabila rekening mendapat fasilitas buku tabungan, e-KTP asli, kartu debit atau kartu ATM BRI, beserta nomor telepon baru yang ingin didaftarkan.

Ubah nomor telepon baru yang akan didaftarkan sebagai penerima mToken haruslah berada dalam masa aktif bisa menerima pesan SMS juga memiliki pulsa setidaknya 5.000.

Saat ini untuk aktivasi transaksi finansial BRI Internet Banking bisa mendaftarkan seluruh nomor telepon dari operator telekomunikasi di Indonesia selama nomor telepon merupakan GSM bukan CDMA.

Penutup!


Menggunakan MBanking BRI sangat mempermudahkan kita dalam melakukan transaksi keuangan. Dengan menggunakan Mobile Banking BRI ini maka kamu hanya butuh smartphone dan kuota internet maka sudah bisa dengan mudah melakukan transaksi keuangan.

Perlu kamu catat,

Usahakan nomor HP yang kamu gunakan ini tetap aktif. Hal ini dikarenakan akan mempersulit kamu untuk bertransaksi dan harus menggantinya lagi di Bank BRI.

Bakalan ribet lagi kan!

Tanpa kode mToken atau Kode OTP ini maka transaksi kamu tidak akan berhasil lho!