6 Cara Menggunakan Aplikasi DANA Paling Mudah, Pemula Wajib Paham Lho!
Cara Menggunakan Aplikasi DANA
Swarariau.com, Dompet Digital -- Perkembangan dunia digital memang terus menunjukkan peningkatan yang sangat luarbiasa. Mulai dari keberadaan smartphone hingga munculnya dompet digital atau yang lebih sering kita kenal dengan istila e Wallet.
Salah satu dompet digital yang paling banyak diminati pengguna adalah Aplikasi DANA, cara menggunakan aplikasi DANA ini terbilang simple dan mudah.
Bayangin aja,
Kamu bisa melakukan berbagai transaksi elektronik melalui aplikasi DANA ini kapan dan dimana saja, yang penting ada akses internet dan memiliki saldo di akun aplikasi DANA kamu.
Jika tidak ada saldo, kamu juga bisa dengan mudah melakukan Top Up Saldo Dana via BNI dengan cepat.
Selain melalui BNI,
Masih ada cara lain untuk mengisi saldo DANA ini. Misalnya, Top Up Saldo Dana pakai Pulsa Telkomsel dan Mengisi Saldo DANA melalui SMS Banking.
Super cepat dan mudah!
Ini menjadi salah satu alasan mengapa ada banyak orang menggunakan aplikasi DANA ini.
So,
Untuk kamu pemula, ada beberapa cara menggunakan aplikasi DANA ini yang akan admin ulas lebih jauh lagi pada artikel kali ini.
Sekilas Tentang Aplikasi DANA
Sebelum lebih jauh membahas bagaimana cara menggunakan Aplikasi DANA ini maka sebaiknya kalian harus paham dulu apa itu aplikasi DANA ini.
Nah, DANA merupakan sebuah dompet digital Indonesia dengan tampilan dan design yang cukup simple dan mudah untuk digunakan.
Kehadiran DANA dalam bentuk aplikasi ini memang dihajatkan untuk keperluan berbagai transaksi nontunai dan nonkartu secara digital, baik online maupun offline.
Dengan menggunakan perangkat smartphone maka kamu sudah bisa menginstall aplikasi DANA dan memanfaatkannya untuk berbagai keperluan kamu.
Hingga saat ini, sudah lebih dari 50 juta pengguna yang mendownload melalui aplikasi Playstore dan belum termasuk pengguna yang mendapatkan aplikasi langsung dari halaman resmi DANA.
Untuk kamu yang belum memiliki aplikasinya bisa langsung mendownload di Playstore.
Kalau dulu,
Hanya sekedar untuk melakukan transaksi kita harus rela ngantri panjang di Bank dan melakukan transaksi secara konvensional.
Seiring perkembangan zaman,
Metode transaksi non tunai ini juga ikut berkembang. Salah satunya dengan kehadiran aplikasi DANA ini.
Sangat efisien dan cepat lho!
Nah, pada ulasan selanjutnya admin akan berbagi informasi bagaimana cara menggunakan aplikasi dana untuk berbagai keperluan transaksi kamu.
Cara Menggunakan Aplikasi DANA Paling Mudah
Ada berbagai hal yang bisa kamu lakukan hanya dengan memanfaatkan aplikasi DANA ini. Namun, kalian harus paham bagaimana cara melakukannya.
Sebenarnya,
Aplikasi DANA ini sudah tidak asing dan ada banyak pengguna Aplikasi DANA sebagai dompet digital mereka.
Jadinya, ini sudah sangat familiar. Namun, untuk kamu yang belum pernah menggunakan aplikasi ini maka kalian bisa membaca beberapa informasi yang sudah admin siapkan dibawah ini.
Berikut penjelasan selengkapnya:
1. Cara Transfer Uang Pakai DANA ke Bank
- Silahkan Buka aplikasi DANA di perangkat yang sudah terinstall aplikasi DANA.
- Silahkan memilih menu “Kirim” di bagian atas aplikasi.
- Lanjutkan dengan memilih “Kirim ke Bank”.
- Pilih “Tambahkan Rekening Bank”.
- Masukkan nomor rekening dan nominal yang diinginkan.
- Pilih “Saldo Dana”.
- Kirim uang berhasil.
2. Cara Bayar Listrik Menggunakan DANA
- Buka aplikasi DANA yang sudah terinstall di smartphone kamu.
- Pilih menu “Listrik” di bagian atas aplikasi.
- Pilih prabayar atau pascabayar.
- Masukkan nomor ID Pelanggan.
- Setelah itu nanti akan muncul jumlah tagihan yang harus dibayarkan.
- Bayar menggunakan Saldo DANA.
3. Cara Beli pulsa Pakai DANA
- Buka aplikasi DANA.
- Pilih “Pulsa dan Data”.
- Masukkan nomor ponsel yang ingin diisi.
- Pilih Pulsa atau Paket Data.
- Pilih nominal pulsa atau paket data yang diinginkan.
- Konfirmasi pembayaran dengan memilih metode pembayaran.
- Jika sudah setuju, pilih “Bayar”.
4. Pembayaran Menggunakan QR Code DANA
- Buka aplikasi DANA.
- Pilih “Pay” yang ada di menu paling bawah.
- Scan QR Code atau QRIS tempat kamu melakukan pembelian.
- Setelah itu input jumlah uang yang akan dibayarkan.
- Selesai.
5. Cara Bayar Premi Asuransi dengan DANA
Untuk kamu ketahui, aplikasi DANA bisa kamu manfaatkan untuk membayar premi asuransi. Ada beberapa premi asuransi yang bisa dibayar melalui DANA ini
Kamu juga bisa membayar BPJS Kesehatan, pemegang polis asuransi Jiwasraya, asuransi Manulife, dan Tokio Marine.
Untuk cara melakukan pembayaran bisa simak ulasannya sebagai berikut.
- Buka aplikasi DANA,
- Pilih “Lihat Semua”.
- Pilih Pay Insurance/BPJS Kesehatan.
- Masukkan nomor peserta atau polis.
- Lihat Tagihan.
- Pastikan jumlah tagihan dan nomor peserta sesuai.
- Bayar dengan Saldo DANA.
Untuk bisa melakukan berbagai transaksi, tentunya kamu harus memiliki saldo di akun DANA kamu. Jika saldo habis maka bisa melakukan pengisian ulang (top up saldo dana).
Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengisi saldo dana ini. Admin sudah mengulasnya dalam beberapa artikel dibawah ini:
- Cara Top Up DANA Lewat BNI Mobile, ATM BNI dan BNI Internet Banking
- Cara Top Up Dana dari ShopeePay Paling Mudah
- Cara Top Up Dana pakai Pulsa Telkomsel Menggunakan Aplikasi Via Pulsa
- Cara Top Up Dana Lewat SMS Banking Mandiri
- Langkah Top Up Dana Lewat Akulaku
Sesuaikan aja cara mana yang ingin kamu gunakan untuk melakukan pengisian ulang saldo DANA kamu.
Tinggal baca dan pahami cara melakukannya! Mudah banget kok!
Demikianlah beberapa ulasan seputar Cara Menggunakan Aplikasi DANA Paling Mudah. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi DANA ini untuk berbagai transaksi non tunai.
Hanya dengan bermodalkan HP dan internet maka kamu sudah bisa bertransaksi.
...Selamat Mencoba ya!