Download Driver Epson L365 Lengkap dengan Cara Settingnya
Driver Epson L365 |
Swarariau.com, Tutorial Printer -- Driver Epson L365 merupakan driver miliki salah satu printer All-in-One keluaran Epson dengan seri L365.
Disebut dengan All-in-On karena printer ini memiliki banyak fitur canggih yang ada di dalam satu perangkat saja sehingga sangat direkomendasi untuk banyak kebutuhan
Untuk Anda yang bekerja mengurusi dokumen, printer ini tentunya akan sangat membantu karena semua pekerjaan akan bisa selesai dengan mudah dan cepat.
Tidak hanya berfungsi untuk mencetak dokumen saja, tetapi juga bisa digunakan untuk memindai dan menyalinnya.
Dengan begitu, Anda hanya perlu menggunakan satu perangkat untuk menunjang produktivitas selama bekerja.
Namun, kinerja printer ini juga harus didukung dengan menggunakan driver yang sesuai. Simak artikel berikut untuk mengetahui cara-caranya.
Spesifikasi Printer Epson L365
L365 merupakan seri printer keluaran Epson yang berjenis All-in-One karena selain untuk mencetak dokumen juga memiliki fitur scanner.
Tidak hanya itu, printer ini juga bisa digunakan berbagai jenis pekerjaan seperti mencetak dokumen maupun foto, scan dan fotocopy.
Daya yang digunakan cukup kecil yaitu sebesar 3,6 watt saat berada di kondisi standby dan sebesar 11 watt saat digunakan untuk mencetak dan scanning.
Dengan begitu, printer ini sangat cocok digunakan untuk kegiatan kantor, sekolah maupun bisnis.
Body Epson L365 menggunakan desain compact dengan ukuran sebesar 482 x 300 x 145 mm serta berat 4,5 kg sehingga cukup efisien dan cocok untuk diletakkan dimana saja.
Tintanya memiliki wadah berupa tangki yang menjadikan printer ini termasuk ke dalam seri Eco Tank.
Tangki tinta terletak pada bagian kanan body printer dan didesain sedemikian rupa sehingga memudahkan pengguna untuk melakukan pengisian ulang serta meminimalisir tinta tumpah.
Sementara konektivitasnya menggunakan WiFi sehingga bisa dioperasikan melalui perangkat smartphone secara wireless atau tidak perlu menggunakan kabel. Namun, jika Anda ingin menggunakan kabel bisa memakai kabel USB biasa.
Jenis Driver Epson L365
Printer ini memiliki 2 jenis driver karena memiliki dual fungsi yaitu untuk mencetak dan memindai dokumen.
Sehingga untuk memaksimalkan masing-masing fungsi tersebut, Anda harus menginstal keseluruhan drivernya.
Kedua driver tersebut dapat dikembangkan secara langsung oleh Epson sehingga terjamin keaslian dan keamanannya.
Selain itu, driver Epson L365 juga kompatibel dengan seluruh versi OS Windows baik itu 32-bit maupun 64-bit.
Sebelum mendownloadnya, pastikan terlebih dahulu OS Windows yang Anda gunakan menggunakan 32-bit atau 64-bit.
Hal ini dikarenakan driver untuk fungsi print tersedia dua versi, sedangkan driver untuk fungsi scan hanya memiliki satu versi yang kompatibel dengan seluruh versi Windows.
Download Driver Epson L365 Terbaru
Printer Epson L365 memiliki banyak keunggulan yang membuatnya digemari oleh banyak orang.
Meski harganya yang mahal tetapi hal tersebut berbanding lurus dengan manfaat yang akan dirasakan penggunanya, seperti konsumsi listrik yang rendah dan dukungan Ink Tank.
Perlu diperhatikan bahwa saat menginstal driver printer ini pada komputer dengan OS Windows harus memperhatikan versi OSnya.
Hal ini dikarenakan driver yang sesuai akan memaksimalkan operasional printer. Driver tersebut dapat diunduh secara gratis melalui link yana tertera di bawah ini:
1. Semua Versi OS Windows
Driver print untuk Windows 32-bits | Download |
Driver print untuk Windows 64-bits | Download |
Driver scan | Download |
2. Apple MacOS
Cara Instal Driver Epson L365
Cara instal driver sesungguhnya tidak jauh berbeda dengan menginstal software lain.
Namun terdapat sedikit perbedaan seperti setelah driver diunduh melalui link di atas, sebelum melakukan penginstalan terlebih dahulu pastikan printer sudah dinyalakan dan terhubung ke perangkat komputer.
Langkah selanjutnya dapat Anda ikuti seperti tahap-tahap berikut ini:
- Cari file driver yang telah didownload lalu klik kanan pada file tersebut, kemudian pilih menu Run as Administrator.
- Di jendela yang terbuka, aktifkan centang pada pilihan Set as default printer, kemudian klik OK.
- Pilih bahasa yang hendak digunakan pada bagian Language kemudian klik OK.
- Proses instalasi akan membutuhkan waktu, tunggu hingga selesai.
- Jendela pemberitahuan akan muncul saat proses instalasi sudah selesai, klik OK.
- Driver berhasil diinstal dan printer sudah dapat dioperasikan setelah komputer direstart terlebih dahulu agar dapat bekerja dengan lancar.
Cara Setting Driver Printer Epson L365
Setelah driver diinstal, pastinya printer sudah dapat dioperasikan, tetapi Anda masih perlu melakukan setting untuk membuatnya bekerja sesuai dengan keinginan Anda.
Setting ini meliputi pengaturan jenis kertas yang akan digunakan, jumlah copy, pengaturan cetak dua sisi dan pengaturan warna.
Semua hal di atas dapat disetting melalui program driver yang sebelumnya telah diinstal melalui langkah-langkah seperti berikut:
- Buka menu Start Windows lalu pilih Control Panel.
- Pilih mode urutan file View by small icons.
- Klik pada icon menu yang berupa Devices and Printers.
- Setelahnya akan muncul list printer yang pernah terpasang pada komputer Anda, kemudian klik kanan pada Printer Epson L365.
- Pilihan menu Printer Preferences digunakan untuk mengatur halaman kertas print.
- Pilihan menu Printer Properties digunakan untuk mengatur settingan driver.
Fitur Printer Epson L365
Harga printer Epson L365 yang ditawarkan cukup menguras kantong, tetapi hal ini sebanding dengan benefit yang didapatkan.
Seperti yang telah disebutkan di atas bahwa Epson L365 merupakan printer yang bisa digunakan untuk menunjang seluruh kegiatan mengurus dokumen.
Printer ini dilengkapi dengan banyak fitur canggih dan terkini seperti fitur pemindai dokumen menggunakan Contact Image Sensor (CIS) dimana dengan menggunakan sensor ini gambar yang dihasilkan menjadi lebih tajam dan berkualitas.
Tidak hanya itu, fitur menarik Epson L365 lain akan dijabarkan melalui uraian berikut ini:
1. Print Speed
Fitur pertama adalah kecepatan pencetakan dokumen yang dimiliki Epson L365 adalah sebesar 9,2 ipm untuk dokumen hitam putih.
Sedangkan untuk dokumen berwarna kecepatan pencetakannya adalah sebesar 4,5 ipm.
2. Scanning Resolution
Karena menggunakan CIS yang dapat membuat gambar menjadi lebih tajam, fitur scan printer ini dapat memindai dan menyimpan dokumen dengan resolusi yang mencapai 1200 dots per inch (dpi)
3. Connectivity
Printer All-in-One keluaran Epson ini memiliki dua metode konektivitas untuk menghubungkannya ke komputer.
Pertama dengan menggunakan kabel USB standar dan kedua secara wireless menggunakan WiFi sehingga tidak hanya komputer tetapi smartphone juga bisa terhubung.
4. User Interface
Printer ini memiliki desain compact dimana tangki tintanya terletak pada bagian samping kanan yang didesain untuk memudahkan dalam pengisian ulang tinta.
Body secara keseluruhannya berbentuk memanjang dan elegan sehingga cocok diletakkan dimana saja.
Penutup
Driver Epson L365 dapat diunduh dan dioperasikan secara gratis dengan proses instalasi yang mudah dan cepat.
Driver ini dikembangkan secara langsung oleh Epson sehingga terjamin keaslian dan keamanannya. Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir akan mengandung virus atau malware.
Sebelum melakukan proses instalasi, Anda harus memastikan versi OS Windows yang digunakan pada komputer karena akan berpengaruh pada operasional printer nantinya.
Selain itu, karena printer ini memiliki dual fungsi maka menggunakan dua jenis driver yang berbeda untuk tiap fungsinya.
Baca Juga: